Media Digital Kawan Juara

Sehari Pramuka Berbakti


Jum'at 12/04/2019, dalam rangka memperingati hari Bapak Pramuka Indonesia atau disebut juga sebagai Sri Sultan Hamengku Buwono IX Day, kami melaksanakan kegiatan Sehari Pramuka Berbakti. Kegiatan ini bertujuan untuk mengapresiasi jasa jasa (alm) Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang sangat besar bagi Gerakan Kepanduan di Indonesia dan Negara Berkembang Lainnya.

Kegiatan Aksi Peduli Lingkungan ini diikuti oleh kurang lebih 45 orang anggota Pramuka Ambalan Ki Hajar Dewantara dan Rohana Kudus Gudep 04.177/174. dengan alat yang sederhana seperti sabit, sapu, trashbag dll sehingga kami fokuskan di area SMKN 1 Purwodadi dan sekitarnya.

Kegiatan ini juga sebagai wujud Pengamalan Dasa Dharma ke 2 yang berbunyi Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia. diharapkan Pramuka SMKN 1 Purwodadi Ambalan Ki Hajar Dewantara-Rohana Kudus Dapat berbakti kepada masyarakat dan Lingkungan sekitar dan senantiasa menjaga kebersihan sekolah karena kebersihan merupakan sebagian dari iman.
Salam Pramuka.

Daftarkan email anda untuk update berita terbaru:

0 Response to "Sehari Pramuka Berbakti"

Posting Komentar