Media Digital Kawan Juara

Sukses MPLS Peserta Didik Kelas X SMK Negeri 1 Purwodadi Tahun 2021

Senin - Rabu, 12 - 14 Juli 2021 SMK Negeri 1 Purwodadi sukses melaksanakan kegiatan MPLS(Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) Peserta Didik Kelas X SMK Negeri 1 Purwodadi, kegiatan tersebut dilaksanakan secara Full Daring/Vitual. MPLS dibuka langsung oleh kepala SMK Negeri 1 Purwodadi yaitu Bapak Sukamto, S.Pd., MM. Di dalam kegaiatan MPLS tahun ini banyak dengan materi-materi seperti pengenalan SMK Negeri 1 Purwodadi, mulai dari sarana prasarana, kurikulum belajar yang digunakan hingga kegiatan kesiswaan dan kehumasan yang masing-masing materi diberikan langsung oleh kepala sekolah, wakil-wakil kepala sekolah beserta narasumber Bapak dan Ibu Guru berasal dari SMK Negeri 1 Purwodadi sendiri, pemateri narasumber juga memberikan materi pembentukan karakter siswa dalam melaksanakan PJJ(Pembelajaran Jarak Jauh).


Antusiasme Peserta Didik dalam mengikuti kegiatan MPLS tersebut terlihat sangat bersemangat dikarenakan setiap selesai penyampaian materi oleh narasumber terdapat doorprize bagi Peserta didik yang aktif menjawab pertanyaan dengan benar. Bukan hanya itu antusiasme peran Wali Peserta Didik dalam mengawasi Putra-Putrinya dalam kegiatan MPLS Daring/Virtual semoga dapat mempererat hubungan kebersamaan antara pihak sekolah dengan Wali Peserta Didik dalam pendidikan yang baik.

Kepala SMK Negeri 1 Purwodadi berharap melalui MPLS ini Peserta Didik Kelas X dapat mengenal lingkungan sekolah, guru serta karyawan yang nantinya akan melayani kegiatan belajar mengajar meskipun masih secara virtual. Adapun Bapak Sukamto, S.Pd., MM sebagai kepala SMK Negeri 1 Purwodadi juga berpesan kepada Wali Peserta Didik agar tetap memantau kegiatan belajar siswa dari rumah yang sudah dimulai pada 12 Juli 2021.

Daftarkan email anda untuk update berita terbaru:

0 Response to "Sukses MPLS Peserta Didik Kelas X SMK Negeri 1 Purwodadi Tahun 2021"

Posting Komentar